Dahlan Ngamuk , Buka Paksa Pintu Tol

Rabu, 28 Maret 2012



Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Dahlan Iskan, kesal dengan antrean di pintu tol dalam kota Jakarta

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Dahlan Iskan, kesal dengan antrean di pintu tol dalam kota Jakarta, dekat Semanggi menuju Slipi yang mencapai 30 mobil lebih. Dahlan pun membuka gardu tol yang masih tutup dan menggratiskan mobil yang ingin masuk tol.

Dalam keterangan resmi Kementerian BUMN yang disampaikan Kepala Humas Kementerian BUMN, Faisal Halimi, Selasa, 20 Maret 2012, sekitar pukul 06.10 WIB, Dahlan Iskan, berangkat rapat di kantor Garuda, Cengkareng.

Saat akan masuk tol, antren panjang sekali, lebih dari 30 mobil. Ini bertentangan dengan instruksinya yang minta antrean paling panjang lima mobil.

Dahlan langsung turun dari mobil. Dia periksa dua loket masih kosong. Hanya satu loket manual dan satu otomatis yang buka. Harusnya menteri seperti ini !!!


Dua loket lainnya tutup. Dahlan masuk loket itu dan membuang kursi yang ada di situ. Lalu, masuk loket satunya lagi, dan membuang kursinya juga. "Tidak ada gunanya kursi ini," kata Dahlan.

Sesaat kemudian, dia melihat antrean tambah panjang. Secara spontan, Menteri Negara BUMN yang membawahi PT Jasa Marga itu berinisiatif membuka sendiri penghalang di loket yang masih kosong. Dahlan lalu mensilahkan mobil-mobil yang antre segera masuk lewat loket kosong itu secara gratis.

Lebih dari 100 mobil disuruh lewat begitu saja tanpa bayar. Salah satu yang sedang lewat adalah Emirsyah Satar, direktur utama Garuda. Setelah pintu tol sepi, baru Dahlan meninggalkan lokasi pintu tol menuju kantor Garuda.

7webmatic Pictures, Images and Photos

Entri Populer